Nasional
Beranda » Berita » Tokoh Indonesia Kenang Paus Fransiskus, Belasungkawa Dari Presiden Hingga Ulama

Tokoh Indonesia Kenang Paus Fransiskus, Belasungkawa Dari Presiden Hingga Ulama

Tokoh Indonesia Kenang Paus Fransiskus, Belasungkawa Dari Presiden Hingga Ulama
Paus Fransiskus (Sumber foto: Antara)

Jakarta, HarianBatakpos.com – Sejumlah tokoh Indonesia turut berbelasungkawa atas meninggalnya Pemimpin Gereja Katolik, Paus Fransiskus, yang meninggal pada usia 88 tahun, Senin (21/4/2025) pukul 07.35 waktu setempat. Paus Fransiskus semasa hidupnya telah mendedikasikan diri untuk melayani Tuhan dan gereja. Beliau mengajarkan hidup setia pada nilai-nilai Injil, dengan keberanian dan kasih yang universal. Sebagai pemimpin Gereja Katolik, Paus Fransiskus bukan hanya dikenal sebagai seorang tokoh agama, tetapi juga sebagai suara nurani dunia yang peduli terhadap penderitaan dan kemiskinan.

Banyak tokoh di Indonesia mengenang Paus Fransiskus sebagai pemimpin umat yang bersahaja dan penuh kasih. Presiden RI, Prabowo Subianto, mengungkapkan bahwa Paus Fransiskus merupakan teladan bagi semua, dengan nilai-nilai luhur yang diwariskan, termasuk keberpihakan terhadap kaum miskin dan kesederhanaan yang menginspirasi banyak orang. “Pesan kesederhanaan, pluralisme, keberpihakan kepada orang miskin, dan kepedulian Sri Paus terhadap sesama akan selalu menjadi teladan bagi kita semua,” ujar Prabowo dalam tayangan YouTube Setpres, Senin malam.

Gubernur Jakarta, Pramono Anung, juga menyampaikan pesan kedukaan atas kepergian Paus Fransiskus, yang dikenang karena kepemimpinan beliau yang penuh kasih, keberanian, dan pengabdian kepada umat. “Kepemimpinan beliau yang penuh kasih, keberanian, dan pengabdian kepada umat akan selalu dikenang,” ujar Pramono. Paus Fransiskus meninggalkan jejak yang kuat, tidak hanya di kalangan umat Katolik, tetapi juga di hati seluruh rakyat Indonesia.

Koalisi Sipil Tolak Penulisan Ulang Sejarah, Fadli Zon Disorot di Rapat Komisi X DPR

Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka berduka cita atas wafatnya Paus Fransiskus, menyampaikan bahwa dunia kehilangan seorang pemimpin spiritual yang lembut, penuh kasih, dan teguh dalam menyuarakan nilai-nilai kemanusiaan. “Doa dan simpati dari kami bangsa Indonesia, semoga damai menyertai beliau, dan cinta kasihnya tetap menjadi suluh bagi dunia,” ucapnya.

Tak hanya para pemimpin Indonesia yang mengenang Paus Fransiskus, namun juga ormas Islam dan tokoh-tokoh lain yang merasa kehilangan atas sosok yang sangat peduli dengan sesama dan mendukung kemanusiaan. Ketua Umum Muhammadiyah, Haedar Nashir, mengenang Paus Fransiskus sebagai tokoh humanis yang bersahaja dan penebar damai. “Paus Fransiskus dikenal tokoh inklusif serta menggalang semangat kemanusiaan dan perdamaian untuk semua,” ungkap Haedar.

Paus Fransiskus juga dikenal sebagai pemimpin yang vokal menentang penjajahan Israel terhadap Palestina. Ketua Bidang Fatwa MUI, Asrorun Niam Sholeh, menyebut Paus sebagai tokoh dengan komitmen kemanusiaan universal, mencintai sesama manusia, dan memerangi penindasan. “Kami berdoa agar komitmen perdamaian yang diperjuangkan Paus Fransiskus dapat dilanjutkan oleh umat manusia,” ujar Niam.

Prabowo Subianto Ajak Polri Jaga Kepercayaan Rakyat di Hari Bhayangkara ke-79

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *