Daerah
Beranda » Berita » Wawako Padangsidimpuan Pimpin Apel HKN Pertama di Tahun 2019

Wawako Padangsidimpuan Pimpin Apel HKN Pertama di Tahun 2019

Wakil Walikota Padangsidimpuan Ir H Arwin Siregar MM memimpin upacara HKN pertama di tahun 2019, Kamis (17/1-2019). Foto Humas Kota Padangsidimpuan.

Padangsidimpuan-BP: Wakil Walikota Padangsidimpuan Ir H Arwin Siregar MM pimpin upacara Hari Kesadaran Nasional (HKN) pertama di tahun 2019 yang dihadiri oleh seluruh pimpinan OPD dan ASN serta tenaga honorer bertempat di halaman Kantor Walikota Jalan Sudirman, Kamis (17/1-2019).

HKN yang dilaksanakan setiap tanggal 17 di setiap bulannya dalam rangka mendukung program pemerintah sebagaimana yang diamanatkan dalam UU Nomor 25 tahun 2009 tentang Pelayanan Publik.

Pelayanan publik yang dimaksud adalah kegiatan maupun rangkaian kegiatan dalam rangka pemenuhan kebutuhan pelayanan sesuai dengan peraturan perundang-undangan bagi setiap warga negara dan penduduk atas barang, jasa dan/atau pelayanan administratif yang disediakan oleh penyelenggara pelayanan publik.

Kapolres Tanjung Balai dan Tapsel Resmi Berganti

Hal itu diungkapkan Wawako Arwin saat memberikan bimbingan dan arahannya dalam apel HKN tersebut.

Selanjutnya Wawako mengimbau pimpinan OPD beserta jajaran Pemko Padangsidimpuan untuk terus menata dan beradaptasi dengan berbagai bentuk perubahan dan kondisi yang terjadi agar dapat memberikan pelayanan publik yang terbaik, ingatnya.

Disisi lain Arwin juga memberikan apresiasi yang tinggi kepada para ASN yang semakin meningkatkan fungsi koordinatif antar institusi dan lembaga serta peran pelayanan kepada masyarakat.

“Meskipun demikian, marilah terus kita perkokoh rasa persatuan dan kesatuan, jalin kebersamaan dan kekeluargaan serta kita jalani tahun 2019 sebagai tahun peningkatan pelayanan serta penegakan disiplin,” pungkas Arwin. (BP/PS-1)

Harli Siregar Resmi Jabat Kajati Sumut, Ini Daftar Lengkap Rotasi Jaksa di Sumatera Utara

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *