Medan-BP: Seorang pria yang tewas di depan kantor Mapolda Sumut, Jalan Sisingamangaraja, Kecamatan Medan Amplas Jumat 15 Januari 2021 diduga dibunuh.
Pria yang diketahui supir angkutan kota trayek 03 bernama Jasman Aritonang dan beralamat di Kabupaten Deli Serdang ini disebut sebut tewas setelah cekcok atau berkelahi dengan seorang pria yang mengendarai mobil minibus berwarna silver.
Insiden itu sempat viral di media sosial twiter bernama @poldasumaterautara. Dalam video berdurasi 60 detik dan disebut bersumber dari rekaman kamera closed circuit television (CCTV).
Sejak detik pertama sampai ke 13, supir angkot itu mengejar laju kendaraan minibus itu. Selanjutnya, didurasi ke 14 sampai 26 terlihat supir itu mendekati mobil minibus dan menarik supir minibus itu agar keluar dari dalam mobilnya. Di detik selanjutnya sampai detik terakhir, korban dan pengemudi minibus terus berkelahi.
Diduga, setelah berkelahi itu, korban meninggal dunia. Atas adanya insiden itu, jalan menjadi macet karena banyak pengendara yang ingin menyaksikan peristiwa itu secara langsung.
Kepala Bidang Humas , Polda Sumut, Komisaris Besar Polisi Hadi Wahyudi membenarkan adanya pria tewas itu. Namun dia menyebut bahwa yang meninggal dunia itu adalah supir angkutan kota.
“Supir yang meninggal, karena dia sakit jadi jatuh,” kata Hadi.
Personel kepolisian yang melihat kejadian itu langsung memberikan pertolongan dan membawanya kerumah sakit.
“Jadi tidak ada insiden pembunuhan, karena dia sakit. Bahkan videonya sudah viral kalau korban meninggal jatuh,” ungkapnya.
Direktur Reserse Kriminal Umum, Komisaris Besar Polisi Tatan Dirsan Atmaja belum memberikan keterangan resmi terkait adanya insiden didepan markas komandonya.
Sebagimana diketahui, pria berkaus berwarna biru dan celana pendek ini tewas dengan kondisi terlihat seperti luka dibagian dadanya. Belum diketahui secara detail apa penyebab tewasnya pria itu dan apa penyebabnya.(BP/Reza)


Komentar