Tapsel-BP : DPD KNPI Tapanuli Selatan (Tapsel) Silaturrahmi Bersama Jurnalis dan Pemkab Tapsel yang dikemas dalam bentuk Coffe Break di Aula Hotel Tor Sibohi Sipirok, Selasa (30/8-22).
Dalam sambutan ketua DPD KNPI Tapsel, Hajrul Aswat Siregar mengatakan, bahwa coffe break tersebut pada tahun yang lewat sebenarnya sudah direncanakan, namun tertunda akibat dari Covid 19 yang melanda,
“Alhamdulillah, pada tahun ini dapat kita laksanakan,” ucapnya.
Kegiatan yang mengambil tema ‘Dalam Membangun Harmonisasi Kedekatan Antara Pemerintah Daerah Tapanuli Selatan, DPD KNPI Tapanuli Selatan dan Jurnalis di Tapanuli Selatan’ bertujuan untuk mengedepankan peran dari jurnalis yang sangat penting dalam pembangunan di Tapsel untuk memberikan informasi positif kepada masyarakat
“Kami menganggap peran jurnalis sangat penting dalam pembangunan di Tapanuli Selatan, bagaimana kedepan kita sama-sama berjuang dan kerja sama, karena banyak kemajuan yang dicapai Pemkab Tapsel yang seharusnya diketahui masyarakat,” ujarnya.
Karena menurutnya, dari sekian banyak wartawan yang bertugas di wilayah Tapsel yang dapat bertemu langsung hanya beberapa saja, sehingga dianggap penting untuk membangun harmonisasi dan kedekatan melalui silaturrahmi dimaksud, pungkasnya.
Selanjutnya, Ali Akbar Piliang yang juga Wartawan Harianbatakpos.com dalam penyampaiannya mewakili para Jurnalis, mengapresiasi kegiatan yang di inisiasi DPD KNPI Tapsel itu, dan kiranya momen yang bersejarah ini dapat membuat jajaran Pemkab Tapanuli Selatan lebih terbuka terhadap seluruh jurnalis di Tapsel sehingga bahan berita yang dibutuhkan dapat diakses dengan baik, tuturnya.
Sementara Bupati Tapsel H Dolly P Pasaribu menyampaikan bahwa pihaknya cukup respon terhadap para wartawan.
“Di HP ku ini banyak Nomor Telepon teman- teman Pers, sehingga apapun berita yang disampaikan ke saya, maka akan saya share ke Dinas yang bersangkutan untuk ditindaklanjuti. Baik itu berita kontrol dan berita lain yang saya anggap penting untuk ditindak lanjuti,” ungkapnya.
Dolly juga mengulas sekitar program yang akan dilaksanakan Pemkab Tapsel kedepannya, seperti peningkatan pada sektor Pertanian, mengingat masyarakat Tapsel yang 70 persen merupakan petani, kemudian sektor Kesehatan, Pendidikan kita kedepankan tapi sektor yang lain juga kita tingkatkan untuk lebih meningkatkan masyarakata Tapsel yang Sehat, Cerdas dan Sejahtera, tuturnya.
Mengakhiri penyampaiannya, Dolly mengajak seluruh yang berhadir untuk bersinergi dalam membangun Tapsel sesuai dengan tugas dan fungsinya, tutupnya. BP/AA
Komentar