Medan, harianbatakpos.com – Ketua Bhayangkari Daerah Sumatera Utara, Ny Mona Whisnu Hermawan, bersama rombongan kembali menjenguk NN, seorang anak berusia 10 tahun yang mengalami kondisi kaki bengkok akibat dugaan penganiayaan oleh keluarganya.
Kedatangan Ny Mona Whisnu Hermawan disambut hangat oleh ayah NN, Yarman Ndruru dan keluarga besar Angkatan Muda Sisingamangaraja XII di RS Bhayangkara TK II Medan, Jalan K.H. Wahid Hasyim, Kamis (9/10/2025).
Kunjungan ini dilakukan untuk memberikan motivasi kepada NN agar tetap bersemangat menjalani perawatan. Selain itu Ny Mona Whisnu Hermawan juga menyerahkan tali asih kepada keluarga Yarman Ndruru.
Ayah NN, Yarman Ndruru sangat terharu atas kehadiran Ny Mona Whisnu Hermawan dan rombongan yang datang menyempatkan waktu untuk menemui bocah asal Nias tersebut.
“Terima kasih ibu sudah datang menjenguk anak kami, terima kasih juga atas bantuan yang diberikan. Semoga Tuhan yang akan membalas segala kebagaikan ibu,” ujar Yarman.

Adik NN tanpak tersenyum saat berfoto bersama Ibu Kapolda Sumut, Ny Mona Whisnu.
Sementara itu, Angkatan Muda Sisingamangaraja XII (AMS XII) yang selama ini turut mendampingi NN selama perawatan di rumah sakit sangat terharu atas kehadiran Ny Mona Whisnu Hermawan yang kedua kali.
“Ibu Mona sudah yang kedua kalinya menjenguk NN. Pertama bulan februari lalu bersama Bapak Kapolda Sumut, dan yang kedua hari ini bersama rombongan. Kami sangat terharu atas kepedulian dan rasa empati bapak Kapolda Sumut dan Ibu Mona kepada adik NN” ucap Bendahara AMS XII Kota Medan, Ling Chen.
Pasca operasi kaki, Ling Chen berharap NN segera pulih dan kembali sehat seperti sedia kala. “Semoga Tuhan yang maha kuasa senantiasa selalu memberikan kesembuhan dan kesehatan kepada adik kita ini,” harapnya.
Diketahui, NN, warga Kabupaten Nias Selatan, pada Rabu lalu telah berhasil menjalani operasi kaki di RSUP H. Adam Malik Medan, Sumatera Utara.
Selama operasi berlangsung semua berjalan lancar. Operasi dimulai sekitar pukul 08.00 dan selesai sekitar selama lima jam.
Komentar