Nasional
Beranda » Berita » Langkah Berani RI: Menghentikan Impor BBM dari Singapura

Langkah Berani RI: Menghentikan Impor BBM dari Singapura

ilustrasi Pertamina (kompas.com
ilustrasi Pertamina (kompas.com

Medan,  HarianBatakpos.com –  Pemerintah Indonesia tengah merencanakan penghentian impor Bahan Bakar Minyak (BBM) dari Singapura, sebuah langkah yang diungkapkan oleh Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia. Saat ini, sekitar 54% kebutuhan BBM Indonesia dipenuhi melalui impor dari Singapura, yang meskipun tidak memproduksi minyak mentah, berfungsi sebagai pusat penyulingan utama di kawasan.

Produksi bahan bakar fosil Indonesia telah mengalami penurunan signifikan, memaksa negara ini untuk mengimpor sekitar 290.000 barel bahan bakar olahan setiap harinya. Seiring rencana penghentian ini, Sentosa Shipbrokers memperkirakan akan ada perubahan besar di pasar tanker, dikutip dari laman kompas.com.

Bahlil menjelaskan bahwa setelah melakukan evaluasi, harga minyak dari Singapura ternyata setara dengan harga BBM dari Timur Tengah. “Kita harus berpikir ulang,” ujarnya. Dalam enam bulan ke depan, pemerintah menargetkan pengalihan impor ke negara lain, termasuk Amerika Serikat, sebagai bagian dari strategi negosiasi terkait tarif tinggi yang diterapkan oleh Presiden AS.

Perjalanan Karier Irjen Rinny Wowor, Wanita Inspiratif Polri yang Cetak Sejarah di BIN

Untuk mendukung rencana ini, Pertamina sedang membangun dermaga besar agar dapat mengakomodasi kapal-kapal besar. Langkah ini diharapkan dapat mengurangi ketergantungan pada Singapura dan memperkuat posisi Indonesia di pasar energi.

Ikuti saluran Harianbatakpos.com di WhatsApp: https://whatsapp.com/channel/0029VbAbrS01dAwCFrhIIz05

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Postingan Terpopuler

BatakPos TV

Kominfo Padang Sidempuan

Kominfo Padang Sidempuan