Tobasa-BP: Bertempat di Gedung Serbaguna HKBP Balige, Jumat, 19/10 Rapat Kordinasi Cabang (RAKORCAP) DPC PDI Perjuangan Kabupaten Toba Samosir yang di hadiri DPRD Provinsi Sarma Hutajulu dan pengurus DPD PDI Perjuangan Provinsi Jojor Tambunan, Iren Sinaga dan Ketua DPC Mangatas Silaen beserta Bawaslu, KPUD, Perulian Siregar mewakili Pemkab Toba samosir dan seluruh caleg dari dapil I – V Kab. Toba Samosir.
Dalam Rapat Koordinasi Cabang ikut juga caleg DPRD Provinsi Sumut IX, perwakilan dari DPR RI sumut II Sihar Sitorus serta seluruh kader PDI Perjuangan meliputi PAC seKabupatenToba Samosir beserta Satgas.
Rapat Koordinasi Cabang (RAKORCAP) dibuka resmi ibu Jojor.Tambunan wakil ketua DPD Provinsi serta Caleg dari Provinsi davil IX.
Parulian Siregar perwakilan Pemkab Toba Samosir menyampaikan sambutannya agar pelaksanaan RAKORCAP PDI Perjuangan berjalan lancar.
“Semoga pelaksanaan RAKORCAP ini nantinya berjalan dengan lancar dan kedepannya di bulan april 2019 nanti dalam pemilu ini semoga berjalan aman damai dan terkendali, itulah harapan dari bapak Bupati Darwin Siagian,” tuturnya.
Mindo Simbolon mewakili Komisi Pemilihan Umum Daerah Kabupaten Toba Samosir dalam berkampanye 23 september 2018 s/d 13 april 2019 KPU dapat memfasilitasi pemasangan APK, iklan media cetak ,media elektronik, penyebaran dan bahan kampanye bentuk selebaran, brosur, poster, stiker, kartu nama, pakaian,vpenutup kepala, pin, kalender, alat tulis paparnya.
Hasil Rapat Koordinasi Cabang DPC PDI Perjuangan Kabupaten Toba Samosir menargetkan untuk target perolehan suara DPRD Kab. Toba Samosir persentase 24,78%, target perolehan suara DPRD Provinsi Sumatera Utara Dapil Sumut IX 26,25%, target perolehan suara DPR RI Dapil Sumut II 30,71% dan target perolehan suara Presiden dan Wakil Presiden (Jokowi – Ma’ruf) 92,50%. (BP/JPN)
Komentar