Berita
Beranda » Berita » Pencarian Korban Tanah Longsor di Karo Berakhir, 10 Korban Ditemukan Tewas

Pencarian Korban Tanah Longsor di Karo Berakhir, 10 Korban Ditemukan Tewas

Pencarian Korban Tanah Longsor di Karo Berakhir, 10 Korban Ditemukan Tewas
Pencarian Korban Tanah Longsor di Karo Berakhir, 10 Korban Ditemukan Tewas

Karo, HarianBatakpos.com – Seluruh korban bencana alam tanah longsor di Desa Semangat Gunung, Kabupaten Karo, Sumatera Utara (Sumut), telah ditemukan dalam kondisi meninggal dunia. Kapolres Tanah Karo AKBP Eko Yulianto mengungkapkan bahwa proses pencarian korban bencana tanah longsor telah berakhir setelah korban terakhir ditemukan.

Bencana tanah longsor di Desa Semangat Gunung menewaskan 10 orang. Kapolres Tanah Karo AKBP Eko Yulianto menjelaskan bahwa pencarian korban resmi ditutup setelah tim evakuasi menemukan korban terakhir. “Proses pencarian korban bencana tanah longsor di Desa Semangat Gunung resmi berakhir setelah korban terakhir berhasil ditemukan oleh tim evakuasi,” ujar Eko Yulianto, Senin (25/11/2024).

Korban terakhir yang ditemukan adalah Jihan Selviani (23). Jenazah Jihan telah diserahkan kepada pihak keluarga untuk disemayamkan. Jihan menjadi korban terakhir yang ditemukan setelah tanah longsor menerjang wilayah pemandian air panas belerang di Desa Semangat Gunung, Kecamatan Merdeka. Total, 10 korban telah ditemukan dalam keadaan tewas dalam peristiwa tersebut.

Respon Wali Kota Medan Terkait Khitanan Massal yang Digelar PKB

Berikut identitas 10 korban tanah longsor di Karo:

  1. Efriandri Surbakti (30)
  2. Ius Nizarwaty (60)
  3. Farhan Putra Nugraha (31)
  4. Muhammad Subhan Anas (43)
  5. Sehat Br Surbakti (65)
  6. Elya Agustina (50)
  7. Eliza Surbakti (4)
  8. Ema Sari (26)
  9. Pia Surbakti (8)
  10. Jihan Selviani (23)

Peristiwa tanah longsor di Karo ini terjadi pada Sabtu (23/11) sekitar pukul 18.00 WIB, tepatnya di depan Masjid Al Hidayah, Desa Semangat Gunung. Longsor terjadi akibat hujan dengan intensitas tinggi yang menerjang daerah tersebut.

 

Istri Gubsu, Kahiyang Ayu Bersama Ketua Dekranasda se Sumut Berkunjung ke IKN

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *