Padang Sidempuan-BP: Kapolres Padang Sidempuan AKBP Hilman Wijaya SIK, MH bertindak selaku Inspektur Upacara (Irup) pada upacara serah terima jabatan (sertijab) Waka Polres dan Kabag Sumda Polres Padang Sidempuan bertempat di Halaman Mapolres Padang Sidempuan, Selasa (3/7-2018).
Dua jabatan penting di Polres Padang Sidempuan yang disertijabkan tersebut yakni Waka Polres, sebelumnya di jabat oleh Kompol.JW Sijabat.SH digantikan oleh Kompol Safaruddin Hasibuan.SH. Untuk jabatan Kabag Sumda yang sebelumnya di jabat Kompol Muhanif digantikan oleh AKP Chobli SH.
Dalam amanatnya Kapolres AKBP Hilman Wijaya Sik, MH mengatakan bahwa jabatan Waka Polres dan Kabag Sumda merupakan jabatan strategis, khususnya dalam pembinaan organisasi.
“Dimana Waka Polres dan Kabag Sumda bertugas membantu Kapolres dalam rangka melaksanakan tugas, dengan mengendalikan tugas-tugas staf, dalam satuan organisasi jajaran Polres Padang Sidempuan dalam batasan kewenangan tertentu,” jelasnya.
Ditambahkan Kapolres bahwa keberhasilan tugas Waka Polres dan Kabag Sumda manakala beban tugas Kapolres terlaksana dengan baik.
Dalam kesempatan itu Kapolres juga mengungkapkan, selama menjabat Waka Polres, Kompol JW Sijabat dan Kabag Sumda Kompol Muhanif mempunyai nilai positif dan berdampak kepada masyarakat Kota Padang Sidempuan.
“Meskipun beliau menjabat dalam waktu yang relatif singkat, tapi telah mampu melaksanakan tugas dengan baik dan membawa Polres Padang Sidempuan ini kearah yang lebih baik,” tuturnya.
Terakhir Kapolres AKBP Hilman Wijaya menyampaikan ucapan terimakasih serta penghargaan yang setinggi-tingginya.
“Saya atas nama pimpinan Polres Padang Sidempuan beserta jajaran mengucapkan terimakasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Kompol JW Sijabat beserta istri dan Kompol.Muhanif beserta istri, dimana selama menjabat telah mampu melakukan inovasi-inovasi dalam membangun Polres Padang Sidempuan, khususnya dalam pembinaan personil di Polres Padang Sidempuan,” pungkasnya seraya mengucapkan selamat datang dan selamat bertugas kepada Waka Polres yang baru Kompol Safaruddin Hasibuan dan Kabag Sumda yang baru AKP Chobli SH.
Turut hadir dalam acara tersebut para Kasat, Kabag, Kapolsek dan personil jajaran Polres Padang Sidempuan, Mewakili Pemko Padang Sidempuan, Kajari, Ketua PN dan undangan lainnya. PSP-1/BP
Komentar