Walikota Medan Lantik Pejabat Administrator dan Pengawas Di Lingkungan Pemerintah Kota Padangsidimpuan

Walikota Irsan Efendi Nssution saat menyematkan tanda jabatan kepada salah seorang baru dilantik dan salah satu pejabat sedang menandatangani berita acara pelantikan. Foto BP/AA

Padangsidimpuan-BP: Untuk pertama kalinya sejak dilantik pada bulan September 2018 lalu, Walikota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution SH lantik Pejabat Administrator dan Pengawas serta satu orang Auditor Ahli di Lingkungan Pemerintah Kota (Pemko) Padangsidimpuan, Rabu (13/2-2019).

Pelantikan pejabat tersebut dilaksanakan di Aula Kantor Walikota Jalan Sudirman, sesuai dengan SK Walikota No 672/KPTS/2018 tertanggal 31 Desember 2018, dimana yang dilantik diantaranya Kusriadi ssos diangkat menjadi Sekretaris Inspektorat Daerah Kota Padangsidimpuan, Syarifuddin Nasution menjadi Inspektur Pembantu Wilayah II, Ahmad Faisal SSos menjadi Kabag Adm Pembangunan, Sulaiman Lubis SE menjafi Sekretaris Badan Keuangan dan Arsip, Drs M Jusar Nasution menjadi Kabag Orta, Paharuddin Siregar menjadi Kasi Pembinaan, Pengawasan dan Penyuluhan pada Satpol PP dan Wilda Rahmawati Tanjung SH, MM serta pejabat lainnya.

Sementara SK Walikota No 22/KPTS/2019 tertanggal 08 Januari 2019 mengangkat Fitriani SE, MM menjadi Auditor Ahli.

Dalam arahannya Walikota P.Sidimpuan Irsan Efendi Nasution SH mengatakan bahwa mutasi atau rotasi dalam jabatan adalah hal yang biasa dalam organisasi. Yang tujuannya untuk penyegaran dan tentunya ini melalui evaluasi.

"Kepada para pejabat yang baru dilantik, saya ucapkan selamat dan saya harapkan segera dapat menyesuaikan diri dengan lingkungan kerja yang baru," pesannya.

Turut hadir dalam pelantikan tersebut Wawako Ir H Arwin Siregar MM, sekdako Drs H Zulfeddi Simamora MM, para Staf Ahli Walikota, para Asisten, para pimpinan OPD dan pejabat lainnya. (BP/PS1)

Penulis:

Baca Juga