Angkatan Muda Sisingamagaraja XII Kota Medan Beri Bantuan Kemanusiaan Rp 5 Juta Kepada Erdina Boru Sihombing Korban Begal Sadis

Medan-BP: Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Angkatan Muda Sisingamangaraja (AMS) XII Kota Medan menggelar kunjungan kemanusiaan ke Erdina Boru Sihombing, korban begal sadis di Jalan Aksara Medan yang menyebabkan empat jarinya putus.
Kedatangan mereka disana untuk memberi penghiburan kepada Erdina Boru Sihombing, dan dilanjutkan dengan pemberian bantuan uang tunai sebesar Rp5 juta dari Ketua DPP AMS XII Paulus Ronald Sinambela,SH yang diberikan langsung oleh Ketua AMS XII Kota Medan Simson Sinambela SE.
"Ibu Erdina Sihombing ini sedang menghadapi cobaan hidup yang sangat teramat berat dengan kehilangan sebagian jarinya yang tentunya akan sangat berat untuk dilaluinya sehingga kami terketuk untuk memberi kepedulian kepada Ibu Erdina," kata Ketua DPD AMS XII Kota Medan, Simson Sinambela disela-sela kunjunganya di rumah Erdina Boru Sihombing, Jalan Arif Rahman Hakim.Gg Rahayu, Kota Medan, Sabtu (9/5/2020).
Simson juga mengatakan, mengutuk keras terhadap kejadian biadab itu dan meminta jajaran Poldasu dalam hal ini Polrestabes Medan khususnya Polsek Medan Area agar dapat segera menangkap dan menindak dengan tegas pelaku pembegalan agar tidak ada lagi kasus serupa yang menimpa ibu boru Sihombing di kota Medan.
" Saya sangat mengecam keras dan mengutuk aksi kejahatan begal tersebut," tegas Simson yang juga merupakan cicit kandung dari Raja Sisingamangaraja XII.
Simson juga menambahkan bahwa kunjungan kemanusiaan yang dilaksanakan itu adalah sesuai dengan arahan Ketua Umum DPP Angkatan Muda Sisingamangaraja XII Paulus Ronald Sinambela SH.
"Jadi, kegiatan ini merupakan arahan dari ketua kami Bang Paulus Sinambela, dimana beliau berpesan kepada kami untuk "menolong yang sakit dan melindungi yang sehat,” ujarnya.
Kepada awak media Ibu Erdina juga mengucapkan ribuan terima kasih atas kepedulian dan bantuan kemanusiaan yang ditunjukkan oleh Ketua DPP AMS XII Paulus Ronald Sinambela dan Penasehat DPP AMS XII Ustadz Martono dan seluruh jajaran pengurus DPD AMS XII Kota Medan melalui Ketuanya Simson Sinambela.
Sementara itu, Ibu Erdina Boru Sihombing mengucapkan ribuan terima kasih atas kepedulian dan bantuan kemanusiaan yang ditunjukkan oleh Ketua DPP AMS XII Paulus Ronald Sinambela dan Penasehat DPP AMS XII Ustadz Martono dan seluruh jajaran pengurus DPD AMS XII Kota Medan melalui Ketuanya Simson Sinambela.
Sambil berderai air mata Ibu Erdina meminta agar pelaku pembegalan terhadap dirinya dapat segera ditangkap dan diberi tindakan tegas agar tidak ada lagi kasus yang terjadi seperti dirinya terjadi lagi dikota medan.
Pada kesempatan yang sama, Penasehat AMS XII, Ustadz Martono yang ikut serta dalam kunjungan kemanusiaan itu mengucapkan terimakasih kepada jajaran Polrestabes Medan yang telah berusaha semaksimal mungkin untuk menangkap para pelaku pembegal Ibu Erlina dan berharap serta mendoakan semoga pelaku begal segera tertangkap.(BP/Pandi)
Komentar