Babe Cabita, Komika yang Kini Mendominasi Pembicaraan Netizen

Kabar duka menyelimuti jagat hiburan Tanah Air dengan meninggalnya komika terkenal Babe Cabita, yang diduga akibat penyakit Anemia Aplastik.
Berita ini pertama kali diungkapkan oleh Oki Rengga Winata, seorang aktor yang membagikan informasi tersebut melalui akun Instagramnya , dilansir dari CNN Indonesia.
Sejak berita tersebut tersebar, berbagai kalangan mulai dari influencer hingga netizen turut merasakan kehilangan. Bahkan, topik terkait "Babe Cabita" langsung mendominasi Trending Topic Indonesia di Twitter sejak pagi hingga siang hari pada Selasa (9/4).
Pukul 11.01 WIB, kata kunci "Babe Cabita" menempati peringkat pertama dengan 15.600 unggahan, sementara kata kunci terkait seperti "Innalillahi" menduduki posisi ketiga dengan 18.000 postingan.
Begitu juga dengan kata kunci "Raji'un" yang berada di posisi empat dengan 6.062 unggahan, dan "Rest in Laugh" di posisi sembilan dengan 3.324 postingan.
Netizen pun mengucurkan doa-doa terbaik bagi almarhum.
"Innalilahi wa innailaihi roji'un," demikian ramai dikicaukan netizen, termasuk akun @sumirah652.
Doa-doa terbaik pun mengalir dari netizen.
"husnul khotimah yaa be," kicau akun @pengamatzolim.
Di sisi lain, peringatan tentang Anemia Aplastik juga muncul dari sejumlah netizen, yang mengingatkan pentingnya waspada terhadap penyakit tersebut. Meskipun belum ada keterangan resmi mengenai penyebab utama kematian Babe, riwayat penyakitnya menjadi sorotan kembali.
Anemia Aplastik, yang membuat sumsum tulang belakang berhenti memproduksi sel darah baru, membuat penderitanya mudah lelah dan lebih rentan terhadap infeksi serta pendarahan yang tak terkontrol. Gangguan imun disebut sebagai pemicu yang paling umum.
"Gak nyangka Babe Cabita berpulang, emang sih info terakhir yang aku tau dia sakit anemia aplastik udah berobat ke Singapura, tau dari konten Radit waktu itu. Aku kira udah sembuh loh dari situ asli," kicau akun @feelmyaespa.
"Selamat jalan bang Babe Cabita," lanjutnya.
"Pemicunya yang paling umum adalah gangguan imun. Gak nyangka Babe Cabita bisa meninggal, RIP Babe, gw juga punya anemia gravis, jadi tahu yang Babe rasakan, bedanya gw cuma rutin transfusi darah, kl Babe kadang harus sampai mencari donor sumsum tulang belakang," ungkap akun @Pimpinan_Pusat.
Kehilangan Babe Cabita menjadi pukulan besar bagi dunia hiburan Indonesia, dan netizen pun terus mengenang jasa serta keceriaan yang telah dihadirkan oleh komika legendaris tersebut.
Komentar