Hukum Nasional
Beranda » Berita » Diperiksa Polda Metro, Jubir Prabowo-Sandi, Dahnil Anzar Simanjuntak: Saya Ditipu Mbak Ratna

Diperiksa Polda Metro, Jubir Prabowo-Sandi, Dahnil Anzar Simanjuntak: Saya Ditipu Mbak Ratna

Jakarta-BP: Koordinator Juru Bicara Tim Badan Pemenangan Nasional Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, Dahnil Anzar Simanjuntak menjalani pemeriksaan di Mapolda Metro Jaya, Selasa (16/10/2018).

Penyidik mengajukan 43 pertanyaan kepada Dahnil yang diperiksa sebagai saksi kasus dugaan penyebaran berita bohong atau hoaks penganiayaan aktivis Ratna Sarumpaet.

Ketum PP Pemuda Muhammadiyah itu menyebut alasannya bisa memercayai cerita Ratna karena  yang bersangkutan sendiri saat itu masuk ke dalam tim BPN Prabowo-Sandiaga.

Menko Yusril Minta Kasus Warga Brasil di Gunung Rinjani Tak Ganggu Hubungan Diplomatik

“Karena kami percaya dengan Bu Ratna, tim itu percaya dengan Bu Ratna. Dia anggota tim, kita percaya. Enggak tahu saya (kalau ternyata hoaks-red). Yang jelas saya ditipu oleh Mbak Ratna,” kata Dahnil di Mapolda Metro Jaya, Selasa (16/10/ 2018).

Sementara itu, kuasa hukum Dahnil, Djamalludin Koedoeboen mengatakan, masih bertanya-tanya alasan polisi meminta keterangan Dahnil. Padahal Dahnil dalam hal ini tidak pernah bertemu langsung dengan Ratna.

“Di satu sisi Pak Dahnil ini belum pernah ketemu bahkan tidak kenal secara pribadi dengan RS (Ratna Sarumpaet-red),” tuturnya.

Secara hukum, kata dia, keterangan Dahnil tidak signifikan. “Cuma apabila penyidik mempunyai kewenangan mempunya inisiatif untuk panggil Dahnil ya kita harus hormati lah putusannya,” ujar dia menambahkan.

Kasus Ijazah Jokowi, Polda Metro Jaya Masih Dalami Dugaan Fitnah Roy Suryo Cs

Djamalludin menjelaskan dalam pemeriksaan tersebut polisi bertanya bagaimana sampai akhirnya Dahnil bisa mengetahui kabar penganiayaan Ratna.

“Ini kan terkait dengan masalah alur cerita dari ibu RS (Ratna Sarumpaet-red) ke beberapa saksi lain yang berkomunikasi dengan Bu Ratna dan itu sampai ke Pak Dahnil,” ucapnya.

 

 

(SindoNews) BP/JP

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *