Hindari Makanan Berbahaya untuk Kucing Kesayangan

Medan, HarianBatakpos.com - Tidak sedikit orang yang menganggap bahwa kucing bisa makan apa saja. Padahal, ada beberapa makanan yang dilarang untuk kucing konsumsi. Hal ini penting untuk kamu ketahui agar kucing kesayanganmu bisa tetap sehat dan terhindar dari berbagai penyakit yang mengintai. Makanan yang dilarang untuk kucing bisa menjadi pemicu gangguan kesehatan serius jika tidak diperhatikan. Dengan mengetahui makanan berbahaya untuk kucing, kamu dapat menjaga kucing peliharaan agar tetap sehat dan terhindar dari berbagai masalah pencernaan.
Sama seperti manusia, kucing pun perlu mengonsumsi makanan bergizi seimbang setiap hari. Hal ini bertujuan untuk memenuhi kebutuhan energi dan nutrisinya. Jika pemberian makannya salah, kucing bisa sakit atau terkena berbagai masalah kesehatan serius, seperti diabetes, obesitas, bahkan penyakit jantung. Oleh karena itu, mengetahui makanan yang dilarang untuk kucing dan menjauhkan kucing dari makanan berbahaya adalah bagian dari cara merawat kucing yang penting dilakukan.
Daftar Makanan yang Dilarang untuk Kucing
Mungkin kamu masih berpikir bahwa kucingmu bisa mengonsumsi semua makanan, termasuk makanan yang biasa dikonsumsi oleh manusia. Padahal, ada beberapa makanan manusia yang justru beracun dan tidak aman diberikan kepada kucing atau anak kucing. Makanan ini tidak dianjurkan untuk diberikan pada kucing, terutama ketika ia sedang sakit, misalnya diare. Berikut ini adalah beberapa makanan yang dilarang untuk kucing beserta penjelasannya:
- Susu dan Produk Susu
Sebagian pemilik kucing sesekali ingin memberikan susu untuk kucing sebagai hadiah. Namun, sebenarnya kucing tidak membutuhkan susu. Pemberian susu dan produk olahannya, seperti keju, justru bisa mengganggu pencernaan kucing dan membuatnya mengalami mencret. Susu sapi mengandung gula laktosa yang sulit dicerna oleh sistem pencernaan kucing. Akibatnya, konsumsi susu dan produk olahannya berisiko menyebabkan gangguan pencernaan pada kucing, misalnya diare dan muntah, akibat intoleransi laktosa. Bahkan, sebagian kucing ada yang memiliki alergi susu. - Makanan Mentah
Makanan yang dilarang untuk kucing selanjutnya adalah makanan yang masih mentah, misalnya telur, daging, dan ikan mentah. Ini karena makanan tersebut umumnya mengandung bakteri, virus, atau parasit, yang bisa menyebabkan keracunan makanan pada kucing. - Alkohol, Kafein, dan Cokelat
Sama seperti manusia, konsumsi alkohol juga bisa berbahaya bagi kesehatan kucing. Minuman dan makanan yang mengandung alkohol bisa menyebabkan kucing muntah, diare, sulit bernapas, atau bahkan mati. Konsumsi kafein, termasuk teh, kopi, dan semua jenis coklat, juga bisa berakibat fatal bagi kucing. - Buah dan Sayuran Tertentu
Tak seperti manusia, kucing umumnya tidak membutuhkan buah atau sayuran sebagai bagian dari makanan sehari-hari. Beberapa potongan buah atau sayuran masih bisa dikonsumsi kucing, seperti timun, labu, brokoli, ubi, wortel, kacang polong, dan pisang. Namun, ada beberapa buah dan sayuran yang tidak boleh diberikan kepada kucing, seperti kelapa, anggur, kismis, bawang, dan kacang-kacangan. - Makanan Anjing
Meskipun gigitan makanan anjing sesekali tidak membahayakan kucing, penting untuk diingat bahwa makanan anjing bukanlah pengganti makanan kucing. Kebutuhan nutrisi anjing dan kucing berbeda, sehingga makanan anjing tidak dapat memenuhi kebutuhan kucing.
Selain berbagai makanan yang dilarang untuk kucing di atas, ada beberapa makanan lain yang jumlahnya perlu dibatasi dan hanya boleh diberikan sesekali, seperti ikan tuna dan hati. Bila dikonsumsi dalam jumlah banyak, makanan tersebut bisa menyebabkan keracunan pada kucing.
Kini, kamu sudah mengetahui makanan apa saja yang dilarang untuk kucing. Apabila masih memiliki pertanyaan seputar makanan kucing atau jika kucing peliharaanmu menunjukkan gejala, seperti mual atau muntah, setelah mengonsumsi makanan tertentu, jangan ragu untuk berkonsultasi ke dokter hewan.
Komentar