Jumlah OTG Corona Langkat Mencapai 884 Orang, Gugus Tugas Covid-19 Pantau Kepulangan Luar Negeri dan Daerah

Langkat-BP: Ketua Satgas Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Langkat, Drs.Irwan Syahi mengatakan jumlah pantauan harian kepulangan dari luar negeri dan daerah yang terdata dari mulai tanggal 19 Maret 2020 sampai dengan 1 April 2020 untuk jumlah OTG 884 orang, jumlah ODP 24 orang, selesai ODP 4 orang, masih ODP 14 orang.
"Jadi untuk saat ini yang masih dalam pengawasan Covid-19 yang berada di Gedung kantor PKK Kabupaten Langkat seluruhnya 73 orang yang masuk dalam pengawasan sampai 14 hari kedepan, dan selama masih dalam pengawasan di sini tidak boleh di jenguk oleh keluarga, untuk biaya makan, dan fasilitas seluruhnya ditanggung oleh negara," ucapnya kepada wartawan.
Katanya, pada hari Rabu 31 Maret 2020 sekitar pukl 11:30 WIB, kami melakukan pendataan dan pemeriksaan kepada 20 orang yang baru saja pulang merantau dari Banda Aceh, dan sesampainya disini langsung kita bawa ke Aula Dinas Kesehatan Kabupaten Langkat, selanjutnya kita lakukan pemeriksaan kesehatannya terlebih dahulu, ujarnya.
“Dari 20 orang, 18 orang warga Langkat, 2 orang lag dari Pekan Baru dan Bogor, dan saat ini sudah kita kirim ke Gedung PKK Kabupaten Langkat untuk karantina 14 hari kedepan, dan apa bila sehat baru kita pulangkan," terangnya.
Sambung Irwan, setiap pengawasan Covid-19 kita tempatkan di Gedung PKK kemungkinan akan lanjutkan untuk antisipasi sudah kita siapkan tempat di Gedung Pante Gemi Rumah Dhuafa di Desa Pante Gemi Kecamatan Stabat Kabupaten Langkat.
“Begitu juga himbauan kepada seluruh masyarakat agar berhati-hati menjaga kesehatan perbanyak olahraga, makan buah, istirahat yang cukup hindari keramaian," pintanya.(BP/L1)
Komentar