Karakter Guru Pendamping dan Pelatih Tentara Remaja dalam Drakor ‘DUTY AFTER SCHOOL’

Harianbatakpos.com , JAKARTA - DUTY AFTER SCHOOL adalah serial televisi fiksi ilmiah militer Korea Selatan yang telah menjadi populer di platform streaming Viu sejak rilisnya pada tahun 2023. Serial ini ditulis oleh Yoon Soo, disutradarai oleh Sung Yong Li, dan diproduksi oleh Lee Nam.
Drama Korea ini mengisahkan tentang perjuangan tentara remaja dari kelas 3-2 SMA Seongjin dalam bertahan hidup di tengah perang melawan alien.
Peristiwa serangan tiba-tiba oleh alien ke bumi memaksa pemerintah Korea untuk menugaskan semua murid kelas 3-2 untuk ikut berperang melawan alien tersebut. Hal ini juga menjadi syarat pengganti ujian masuk universitas mereka, termasuk murid-murid kelas 3-2 di SMA Seongjin.
Sebelum terjun ke medan perang, para tentara remaja ini dilatih terlebih dahulu oleh dua orang tentara militer, yaitu Letnan Lee Choon Hoo dan Sersan Kim Won Bin. Mereka juga mendapatkan bimbingan dari wali kelas mereka, Bu Park Eun Young. Ketiganya memiliki peran penting dalam keselamatan dan persiapan pertempuran para murid, seperti dilansir dari Kapanlagi.com.
Letnan Lee Choon Ho
Letnan Lee Choon Ho adalah kepala platoon dan pelatih utama kelas 3-2 SMA Seongjin. Dia adalah salah satu perwira yang selamat dari serangan pertama alien. Serangan tersebut terjadi di kamp militer tempat Letnan Lee Choon Hoo bertugas.
Meskipun pasukannya mencoba melawan balik, mereka dihadapkan pada makhluk yang menghabisi semua pasukan. Kejadian ini membuat Letnan Lee Choon Hoo mengalami trauma yang mendalam. Oleh karena itu, dia menjadi sangat serius dalam melatih fisik dan mental para muridnya di kelas 3-2. Dia melatih mereka dengan keras dalam bela diri dasar, menembak dengan senjata, dan latihan militer lainnya.
Bu Park Eun Young
Bu Park Eun Young adalah guru wali kelas 3-2 yang sangat dihormati oleh para muridnya. Dia selalu mendorong anak didiknya untuk belajar dengan giat agar dapat lulus dengan nilai yang baik dan diterima di universitas impian mereka.
Namun, Bu Park merasa kesal ketika mengetahui bahwa para muridnya harus menjadi tentara cadangan sebagai syarat tambahan untuk masuk ke universitas. Saat salah satu muridnya, Jang Young Hoon, menjadi korban pertama serangan alien, Bu Park sangat sedih dan khawatir akan keselamatan murid-muridnya.
Dia bahkan berusaha memulangkan semua muridnya yang sedang mengikuti pelatihan militer, tetapi Letnan Lee Choon Hoo meminta agar Bu Park merahasiakan kematian Young Hoon dari murid lainnya. Selama pelatihan militer, Bu Park menjadi tempat curhat para muridnya yang belum terbiasa dengan latihan yang berat. Dia selalu mendengarkan dan selalu ada untuk mereka. Sayangnya, Bu Park yang selalu mendukung dan melindungi murid-muridnya harus tewas dalam serangan alien.
Sersan Kim Won Bin
Sersan Kim Won Bin adalah wakil dari Letnan Choon Ho yang setia dan memiliki kemampuan yang sama baiknya dengan Letnan Choon Ho. Meskipun sering kesal dengan tingkah laku murid-murid kelas 3-2 yang suka menggodanya karena wajah dan namanya, Sersan Kim Won Bin tidak pernah menyerah dalam melatih mereka.
Para murid kelas 3-2 menjadi terbiasa dan mau mengikuti semua perintahnya meskipun Sersan Kim Won Bin sering marah-marah. Seiring berjalannya waktu, Sersan Kim Won Bin merasa dekat dengan para murid kelas 3-2.
Ketika terjadi serangan alien, ia dan Letnan Lee Choon Hoo berusaha keras untuk menyelamatkan para murid. Ia juga memberikan tembakan perlindungan agar para murid dapat masuk ke truk dengan selamat.
Komentar