Prediksi Skor Moldova vs Norwegia, Kualifikasi Piala Dunia 2026, 23 Maret 2025

Prediksi Skor Moldova vs Norwegia, Kualifikasi Piala Dunia 2026, 23 Maret 2025
Prediksi Skor Moldova vs Norwegia, Kualifikasi Piala Dunia 2026, 23 Maret 2025

Chişinău, HarianBatakpos.com - Pertandingan Gameweek ke-1 dari 10 laga di Fase Grup I Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Eropa akan mempertemukan Moldova menghadapi Norwegia. Duel ini akan berlangsung pada Minggu, 23 Maret 2025, pukul 00:00 WIB di Stadionul Zimbru, Chişinău.

Performa Moldova dan Norwegia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Moldova belum pernah bermain di turnamen besar, tetapi penampilan solid di tahun 2024 memberi harapan bagi mereka untuk lolos ke Piala Dunia. Sebagai tuan rumah, Moldova akan berusaha memanfaatkan dukungan publik untuk meraih tiga poin. Namun, Norwegia dengan kualitas tim yang lebih unggul menjadi favorit dalam laga ini.

Pertemuan terakhir kedua tim terjadi pada laga persahabatan internasional 16 Januari 2014, di mana Norwegia menang 2-1. Moldova sempat unggul lebih dulu lewat gol Veaceslav Posmac menit ke-29, namun Norwegia membalikkan keadaan dengan gol Ola Kamara menit ke-45+2 dan Yann de Lanlay menit ke-67.

Dalam lima laga terakhirnya, Moldova mencatat tiga kemenangan, satu imbang, dan satu kekalahan. Pada pertandingan terakhirnya, 20 November 2024, Moldova bermain imbang 1-1 melawan Gibraltar di Europa Point Stadium.

Sementara itu, Norwegia mencatat empat kemenangan dan satu kekalahan dalam lima laga terakhirnya. Pada 18 November 2024, Norwegia menang telak 5-0 atas Kazakhstan di UEFA Nations League.

Di UEFA Nations League, Moldova berhasil finis sebagai juara Grup 2 dengan tiga kemenangan dan satu kekalahan. Sementara Norwegia juga memuncaki Grup 3 dengan empat kemenangan, satu imbang, dan satu kekalahan, mengumpulkan 13 poin serta mencetak 15 gol dan kebobolan 7 kali.

Pelatih Moldova, Serghei Clescenco, kemungkinan akan menggunakan formasi 3-4-2-1. Sementara Norwegia yang dilatih Ståle Solbakken diprediksi menggunakan formasi 4-3-3.

Head to Head Moldova vs Norwegia

  • 16/01/14 Moldova 1-2 Norwegia
  • 09/09/07 Moldova 0-1 Norwegia
  • 07/09/06 Norwegia 2-0 Moldova
  • 09/10/05 Norwegia 1-0 Moldova
  • 31/03/05 Moldova 0-0 Norwegia

Lima Pertandingan Terakhir Moldova

  • 10/09/24 Moldova 1-0 San Marino
  • 10/10/24 Moldova 2-0 Andorra
  • 13/10/24 Malta 1-0 Moldova
  • 17/11/24 Andorra 0-1 Moldova
  • 20/11/24 Gibraltar 1-1 Moldova

Lima Pertandingan Terakhir Norwegia

  • 10/09/24 Norwegia 2-1 Austria
  • 11/10/24 Norwegia 3-0 Slovenia
  • 14/10/24 Austria 5-1 Norwegia
  • 15/11/24 Slovenia 1-4 Norwegia
  • 18/11/24 Norwegia 5-0 Kazakhstan

Prediksi Susunan Pemain Moldova vs Norwegia

Moldova: Cristian Avram, Iurie Iovu, Andrei Motoc, Victor Mudrac, Vadim Rață, Teodor Lungu, Maxim Cojocaru, Dan Puscas, Nikita Motpan, Victor Stina, Virgiliu Postolachi.

Norwegia: Egil Selvik, Leo Østigård, Stian Gregersen, Marcus Pedersen, Julian Ryerson, Sander Berge, Kristian Thorstvedt, Morten Thorsby, Alexander Sørloth, Antonio Nusa, Erling Haaland.

Prediksi Skor Moldova vs Norwegia

Berdasarkan performa terkini dan dominasi Norwegia dalam pertemuan terakhir, Norwegia diprediksi akan meraih kemenangan.

Prediksi Skor: Moldova 1-3 Norwegia

Penulis: Affif Dwi As'ari

Baca Juga