Putri Aiptu Nelson Purba Kembali Terpilih Menjadi Paskibraka 2018

Medan-BP: Sukses menjadi Paskibraka Nasional, Ruth Cheline Eglesya Purba yang duduk di kelas XII SMA Negeri 2 Binjai ini akan kembali menjadi pasukan Paskibraka Nasional tahun ini.

Tahun 2018 Ruth kembali terpilih menjadi Paskibraka Nasional dalam rangka HUT ke-73 Republik Indonesia.

Ruth, putri sulung dari pasangan Aiptu Nelson Purba dan Lisbeth Pandiangan ini kembali terpilih menjadi anggota paskibraka berdasarkan Surat Tugas No.ST.38/PP.P.PI/VIII/2018 yang dilayangkan pengurus Pusat Purna Paskibraka Indonesia, ditandatangani Ketua Umum, Gousta Feriza dan Sekretaris Jenderal, Eris Anwar Firdaus. Saat ini dara berparas ayu ini telah berangkat, dan tiba di Jakarta bersama keluarganya, Jumat(10/8).

“Ini kami sudah tiba di Jakarta. Ini lagi cari tempat makan kami, nanti akan menuju kantor PPI di Jakarta Pusat,” kata ayah Ruth, Aiptu Nelson Purba.

Ruth diketahui tinggal di Jalan Gunung Bendahara, Binjai Selatan. Tahun 2017 ia didapuk menjadi pembawa baki bendera saat upacara penurunan Bendera Merah Putih di Istana Merdeka, Jakarta.

Terkait adanya perhatian Pemko Binjai soal biaya Ruth selama membawa nama perwakilan daerah, Aiptu Nelson Purba mengatakan tidak ada sama sekali bantuan biaya.

Bahkan, Aiptu Nelson terpaksa mencari dana talangan dengan meminjam uang koperasi untuk pembiayaan Ruth Cheline Purba.

“Pakai dana pribadi ini. Mana ada dibiayai Pemko Binjai. Biaya pribadi lah, semalam saja pinjam uang ke koperasi lah ini,” ujarnya.

Ruth pernah dijanjikan akan memperoleh basiswa berupa uang tunai senilai Rp10 juta. Namun, dana segar yang disebut Pemko Binjai bakal dianggarkan oleh Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) pada Perubahan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah Tahun 2017 hanya pepesan kosong belaka. (BP/JP)

Penulis:

Baca Juga