Toko Acai Jaya Memerah, Jual Pernak-Pernik Imlek Terlengkap di Medan

Memerah: Menyambut Tahun Baru Imlek yang jatuh pada tgl 29 Januari 2025 Toko Acai Jaya mendatangkan puluhan jenis Lampion Elektrik , lampion kain ,Angpau ,Gantungan Imlek HOK berbahan Bordiran Terbaru. BP/erwan
Memerah: Menyambut Tahun Baru Imlek yang jatuh pada tgl 29 Januari 2025 Toko Acai Jaya mendatangkan puluhan jenis Lampion Elektrik , lampion kain ,Angpau ,Gantungan Imlek HOK berbahan Bordiran Terbaru. BP/erwan

Medan, harianbatakpos.com- Menyambut Tahun Baru Imlek yang jatuh pada
29 Januari 2025, Toko Acai Jaya bernuansa merah menjual pernak-pernik terlengkap di Kota Medan.

Produk yang dipajangkan dan dijual kepada konsumen itu ditata rapi dan mendatangkan puluhan jenis Lampion Elektrik , lampion kain ,Angpau ,Gantungan Imlek HOK berbahan Bordiran Terbaru dan berbagai jenis aksesoris Imlek terbaru.

Hasil pantauan harianbatakpos.com, Jumat (17/1/2025), Toko Acai Jaya di Jalan Brigjen Katamso Medan persis samping Kantor Harian SIB dan berdekatan dengan Istana Maimun Medan itu, semakin dipadati pengunjung dari Kota Medan dan luar kota.

“Menyambut perayaan Hari Raya Imlek Tahun 2025 ini, kita tetap semangat dan berbelanja pernak-pernik Imlek untuk menghiasi rumah agar suasana semakin meriah dan sakral saat keluarga serta kawan-kawan berkunjung ke rumah,” imbuh Anton, warga Medan yang mengaku sudah menjadi langganan tetap untuk berbelanja pernak-pernik Imlek di Toko Acai Jaya.

Toko Acai Jaya ini, lanjut Anton lagi, letak lokasinya sangat strategis dan berada di jantung Kota. “Saat berbelanja sangat praktis, setelah memarkirkan kenderaan, masuk ke dalam dan memilih pernak-pernik yang sudah tersusun rapi yang kita inginkan langsung membayar pada kasir di meja depan dan sudah bisa pulang. Lagipula, para karyawannya cukup ramah melayani pembeli,” imbuh Anton.

Dia juga mengaku, pernah berbelanja di Toko penjualan aksesoris dan pernak-pernik di tempat lain di Medan, tetapi tidak memuaskan selain tidak lengkap harga yang ditawarkan terlalu mahal dan tinggi.

Pemilik Toko Acai Jaya Aliansyah, SHU ketika dihubungi disela-sela mulai padatnya pengunjung yang datang berbelanja perlengkapan pernak-pernik Imlek di tempat itu, mengatakan, aksesoris imlek yang dijualnya terlengkap di Kota Medan dan didatangkan dari luar daerah dan sebagian produk Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Kota Medan.

“Kita memasarkan produk UMKM khususnya kerajinan tangan dan lainnya agar produk UMKM semakin maju dan berkembang dan bersaing dengan daerah lainnya,” imbuh Aliansyah dengan panggilan akrab Bang Acai.

Menjawab pertanyaan puncak pengunjung yang datang berbelanja membeli pernak-pernik dan aksesoris di Toko Acai Jaya itu, Acai mengaku, biasanya sepekan menjelang Hari H perayaaan Imlek, pembeli semakin padat dan ramai yang berasal dari dalam Kota dan Luar Kota Medan. (BP/EI)

Penulis: Erwan

Baca Juga