Unit II Sat Narkoba Polres Langkat Tangkap Pemuda Pengedar Ganja, Sabu,dan Ekstasi

Pelaku saat diamankan di Mapolres Langkat.

Langkat-BP: Unit II Sat Narkoba Polres Langkat telah melakukan penangkapan seorang tersangka pengedar Narkotika golongan I Jenis Ganja, Sabu-sabu, dan Ekstasi, atas nama Rustam Efendi, (23) warga Dusun Wampu Desa Pantai Cermin, Kec Tanjung Pura, Kab. Langkat pada hari Jumat, 04 Oktober 2019, sekitar pukul 17.30 WIB.

Dari hasil penangkapan di TKP tepatnya Dusun Getek Satu, Desa Pantai Cermin, Kec. Tanjung Pura Team Unit II mengamankan barang bukti  12 bungkus plastik klip bening yang diduga berisikan narkotika jenis sabu-sabu dengan berat brutto 2,4 gram, 1 bungkus plastik klip bening yang diduga berisikan pil extasi yang telah di haluskan berwarna hijau, 1 (satu) bungkus kertas warna coklat yang diduga berisikan daun ganja kering, dan 1 buah kotak rokok merk  Magnum Mild berwarna biru.

Saat di temui harianbatakpo.com,Selasa (8/10/2019), Kasat Narkoba AKP Adi Hariono,  SH  mengatakan, penangkapan berdasarkan Informasi dari masyarakat bahwa di Jalan Dusun Getek Satu, Desa Pantai Cermin, Kec Tanjung Pura, ada seorang laki-laki yang memiliki Narkotika jenis Sabu-sabu.

Mendapat informasi tersebut Kasat memerintahkan Unit II Team Opsnal Sat Res Narkoba yang di Pimpin KANIT II IPDA Amrizal Hasibuan, SH melakukan penyelidikan. Setelah dilakukan penyelidikan dan hasil lidik A1 maka dilakukan penangkapan terhadap tersangka.

Pada saat diamankan tersangka berada di tepi jalan sedang berdiri, kemudian team melakukan penangkapan terhadap TSK di tepi jalan, dan melakukan penggeledan badan dan ditemukan BB tersebut diatas.

"Kemudian KANIT Unit II IPDA Amrizal Hasibuan, SH dan Team Opsnal Sat Res Narkoba melakukan interogasi terhadap TSK dan menerangkan bahwa narkotika jenis shabu-sabu tersebut miliknya yang di peroleh dari seorang laki-laki yg bernama G yang beralamat di Daerah Tanjung Pura," pungkasnya.

Sat ini, KANIT dan Team Opsnal Sat Res Narkoba berupaya melakukan pengembangan dan pencarian terhadap G. (BP/L1)

Penulis: -

Baca Juga