Kriteria Penting Air Minum Layak Konsumsi untuk Kesehatan

Kriteria Penting Air Minum Layak Konsumsi untuk Kesehatan
Kriteria Penting Air Minum Layak Konsumsi untuk Kesehatan

Medan, HarianBatakpos.com - Air minum layak konsumsi harus memenuhi beberapa kriteria penting, seperti tidak berwarna, tidak berbau, dan bebas dari zat berbahaya. Memastikan air minum berkualitas sangat penting untuk mencegah masalah kesehatan akibat konsumsi air yang tidak layak.

Konsumsi air minum yang cukup setiap hari berperan penting dalam menjaga tubuh tetap sehat. Air minum memberikan banyak manfaat kesehatan, seperti mencegah dehidrasi, menjaga suhu tubuh tetap normal, melindungi jaringan tubuh, dan menjaga kesehatan tulang serta sendi.

Namun, kualitas air minum yang dikonsumsi juga tidak kalah penting. Air yang tidak layak konsumsi dapat menyebabkan berbagai penyakit, seperti diare, kolera, tifus, hingga risiko kanker jika terpapar bahan kimia berbahaya.

Kriteria Air Minum Layak Konsumsi
Menurut WHO dan Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, berikut kriteria air minum yang sehat dan layak konsumsi:

  1. Tidak Berbau, Tidak Berwarna, dan Tidak Berasa
    Air minum yang layak konsumsi harus terlihat jernih, tidak berbau, dan terasa tawar. Hindari air keruh, berbau, atau memiliki rasa aneh karena ini bisa menjadi indikasi adanya kontaminasi kuman, bakteri, atau bahan kimia berbahaya.
  2. Tidak pada Suhu Tinggi
    Air yang terpapar suhu tinggi berisiko terkontaminasi mikroorganisme seperti bakteri Coliform dan Escherichia Coli. Suhu air yang ideal adalah di bawah 37°C untuk menjaga kualitasnya.
  3. Bebas Mikroorganisme Berbahaya
    Air yang layak konsumsi tidak mengandung mikroorganisme seperti Escherichia Coli dan Salmonella yang dapat menyebabkan diare. Pastikan sumber air minum jauh dari tempat pembuangan sampah atau sinar matahari langsung.
  4. Bebas Bahan Kimia Berbahaya
    Air minum harus bebas dari bahan kimia berbahaya seperti arsenik, amonia, timbal, dan merkuri. Kandungan ini dapat menyebabkan kanker, kerusakan ginjal, serta gangguan perkembangan fisik dan mental.
  5. pH Air 6.5–8.5
    Keseimbangan pH air sangat penting. Air dengan pH terlalu rendah rentan tercemar polutan, sedangkan pH terlalu tinggi dapat menyebabkan alkalosis yang ditandai dengan mual, muntah, dan diare.

Dengan memenuhi kriteria di atas, Anda dapat terhindar dari berbagai penyakit akibat air minum yang terkontaminasi. Pastikan juga menggunakan filter air untuk menjaga kebersihan dan kualitas air yang dikonsumsi.

Selain itu, terapkan pola hidup sehat seperti mengonsumsi makanan bergizi, berolahraga rutin, dan menghindari rokok untuk menjaga daya tahan tubuh.

Penulis: Nia Septiana

Baca Juga